Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

TATA CARA PENDAFTARAN UJIAN NASIONAL PERBAIKAN (UNP) TAHUN 2016

Sobat New Generations ....

Pada postingan sebelumnya telah saya berikan info bahwa pendaftaran Ujian Nasional Perbaikan (UNP) bagi siswa yang mengikuti Ujian Nasional di tingkat SMA/MA/SMK/ MAK dan Paket C tahun pelajaran 2015/2016 akan dilaksanakan pada tanggal 1 Juni sampai dengan 16 Juli 2016. Untuk juknis pendaftaran, siswa calon peserta UNP harus melakukan pendaftaran secara online dan dilakukan secara mandiri oleh siswa yang bersangkutan di website http://unp.kemdikbud.go.id/.

Mengapa siswa diminta untuk mendaftar secara mandiri ? Hal ini dikarenakan bahwa UNP tidaklah wajib diikuti oleh seluruh siswa yang belum mendapatkan nilai lebih dari 55 (lima puluh lima) pada setiap mata pelajaran Ujian Nasional. Hanya bagi siswa yang benar-benar ingin memperbaiki untuk digunakan sebagai pertimbangan mengikuti pendidikan di jenjang selanjutnya. Selain itu juga, apabila pihak sekolah yang mendaftarkan secara keseluruhan, maka akan terjadi pembengkakan jumlah peserta, yang nantinya belum tentu siswa tersebut akan mengikuti UNP. Oleh sebab itu, Saya sarankan agar pihak sekolah mensosialiasikan kepada siswa langsung agar mendaftar secara mandiri.

Berikut tata cara pendaftaran Ujian Nasional Perbaikan (UNP) tahun 2016 :

PENDAFTARAN :
Sebelum mendaftar, Anda harus memiliki Sertifikat Hasil Ujian Nasional (SHUN)/Surat Keterangan Hasil Ujian dari sekolah tahun pelajaran 2015/2016.
  1. Pilih jenis sekolah yang sesuai dengan jenjang SHUN Anda tempuh.
  2. Pilih provinsi tempat sekolah asal Anda.
  3. Masukan nomor peserta Ujian Nasional Anda sesuai dengan kartu peserta Ujian Nasional 2016 atau no peserta didalam SHUN.
  4. Contoh : 01-001-001-8 (dalam kartu peserta UN) ; 3-15-99-11-222-333-4 (dalam SHUN).
  5. Masukan tanggal lahir Anda sesuai kartu peserta Ujian Nasional. Contoh: 31-12-1997
  6. Pilih Daftar.
  7. Apabila terjadi kesalahan dalam pengisian, mohon perhatikan pesan yang muncul di atas form pengisian.
KONFIRMASI :
  1. Perhatikan kolom Nomor Peserta UN, Nama peserta, Tempat lahir, dan Tanggal lahir.
  2. Bila tidak sesuai, maka pilih “Tidak”, pada kolom “Benar ini Anda?”
  3. Pilih tombol Batal, untuk keluar. Kemudian perbaiki pada form pendaftaran.
  4. Bila sudah sesuai dengan biodata Anda, pilih “Ya”, pada kolom “Benar ini Anda?”
  5. Pilih tombol Lanjutkan, untuk ke tab validasi.
ISI DATA :
  1. Pilih mata uji yang akan Anda tempuh, dengan cara mencentang (v) pada kotak isian kolom perbaikan.
  2. Masukan alamat email yang Anda miliki (pastikan alamat email anda valid)
  3. Masukan Nomor Telepon/Seluler yang Anda miliki.
  4. Pilih lokasi ujian;
  5. Provinsi Sekolah Asal, jika lokasi ujian di provinsi sekolah asal Anda.
  6. Luar Provinsi Sekolah Asal, jika ingin ujian di lokasi pilihan Anda (di luar provinsi sekolah asal).
  7. Bila Anda memilih Luar Provinsi Sekolah Asal (4b), pilih Provinsi tempat lokasi Ujian.
  8. Pilih tombol “Lanjutkan” untuk melihat informasi berikutnya.
INFORMASI :
  1. Simpan informasi user dan password Anda dengan cara mengunduh format pendaftaran dalam bentuk file PDF dan atau dikirim dengan E-mail sesuai alamat yang Anda berikan. Simpan file PDF untuk menjaga kerahasiaan data Anda.
  2. Cetak form pendaftaran sebagai informasi untuk melakukan perbaikan data Anda.
LOGIN :
  1. Masukan Username dan Password Anda sesuai dengan form pendaftaran.
  2. Masukan kode pengaman (Captcha) sesuai dengan tertera di layar komputer Anda, kemudian pilih tombol masuk.
INFORMASI PENDAFTARAN :
  1. Informasi Pendaftaran berguna untuk mengganti/edit data yang sudah Anda isikan sebelumnya pada saat pendaftaran. Data yang dapat di edit/diperbaiki meliputi:
  2. Password
  3. Alamat E-mail.
  4. Nomor Telepon. 
  5. (Nomor 1 s.d. 3, bila Anda ingin memperbaiki/merubah data yang sudah diberikan sebelumnya)
  6. Lokasi Ujian
  7. Mata ujian dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
  8. (Nomor 4 dan 5, bila Anda ingin memperbaiki/merubah lokasi ujian dan atau matauji yang disesuaikan dengan kondisi Anda sekarang)
Itulah tata cara pendaftaran online UNP tahun 2016. Semoga adik-adik yang ingin mengikuti Ujian Nasional Perbaikan (UNP) tahun 2016 ini terbantu.

Salam
Yang muda yang terdepan